ketika smu saya aktif dibeberapa organisasi intra dan ekstra sekolah, resikonya saya harus sering ijin untuk tidak ikut pelajaran, alhamdulillah guru-guru tidak ada masalah, dan nilai sayapun tidak menurun. paling-paling saya harus ikut ulangan susulan atau telah mengumpulkan pekerjaan rumah.
belajar di sekolah adalah wajib, sedangkan organisasi adalah sunah.
ketika kuliah saya juga aktif di banyak organisasi baik intra dan ekstra kampus, sama seperti ketika smu, saya harus banyak ijin dan meninggalkan pelajaran di kampus. bahkan saya sering nitip absen sama teman-teman baik saya. atau terkadang saya mendekati dosen supaya tidak dipersulit nantinya. alhamdulillah juga, saya tidak bermasalah dengan dosen-dosen, dan nilai saya tidak pernah di bawah rata-rata. ya meski saya harus telat ngumpulin tugas, dan terkadang menyusul ujian. tapi saya sangat bahagia dan saya tidak pernah merasa menyesal meninggalkan kuliah untuk organisasi. bahkan teman-teman saya berprinsip: jangan sampai kuliah mengganggu organisasi, he he he.
kuliah adalah wajib, dan organisasi intra dan ekstra adalah sunah.
ketika ambil program magister, saya kerja dan juga kuliah, pengennya keduanya berjalan lancar tanpa suatu halangan apapun. saya kuliah tiap hari minggu dari pagi sampai malam hari. hari-hari biasa saya kadang harus ke kampus mengumpulkan tugas dan ke perpustakaan. pada saat thesis, saya harus bolak-balik ke kampus dan harus mencari dosen untuk bimbingan. tidak jarang saya harus meninggalkan pekerjaan untuk bisa konsultasi dengan dosen pembimbing. tapi alhamdulillah kuliah saya selesai dan pekerjaan saya tidak bermasalah.
kuliah s2 wajib, dan pekerjaan juga wajib.
sekarang, ketika saya sibuk dengan pekerjaan saya di sekolah, primagama, dan kampus, saya harus aktif di organisasi dan partai politik. saya harus kembali lagi membangkitkan semangat saya untuk berjuang demi kepentingan umat lewat organisasi dan partai politik. secara otomatis, saya harus sering ijin meninggalkan sekolah, primagama, dan juga kampus. dan ternyata lagi-lagi, saya tidak merasa sedih dan juga tidak merasa bersalah.
pekerjaan adalah wajib, dan organisasi adalah sunah.
kawan, mungkin bagi orang organisasi adalah sesuatu yang sunah sedangkan pekerjaan adalah sesuatu yang wajib. itu artinya orang akan berfikir bahwa dahulukan yang wajib baru laksanakan yang sunah. karena bagi yang wajib akan ada dosa bila ditinggalkan, sedangkan yang sunah tidak mendapat dosa jika ditinggalkan. karena realitasnya lebih banyak orang yang bekerja dari pada orang yang ikut organisasi.
kawan, bukan tidak sepakat dengan kata orang, tapi saya lebih senang memilih pilihan saya sendiri. saya sepakat bahwa pekerjaan adalah wajib, tapi saya juga menganggap bahwa organisasi juga adalah sebuah kewajiban. karena inti organisasi adalah untuk berdakwah menyampaikan kebenaran dan nilai. dan tugas manusia di bumi adalah untuk menyampaikan kebenaran, sehingga sama artinya bahwa berorganisasi dan bekerja sama-sama sebuah kewajiban. karena keduanya sama-sama membawa kebaikan bagi pelakunya. pekerjaan akan memudahkan hidup seseorang secara materi/fisik, sedangkan dakwah akan memudahkan hidup seseorang secara ruhani/non fisik.
Monday, March 16, 2009
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment