Tuesday, March 10, 2009

Kadang Kita Lupa, Bahwa Kita Mengklaim Orang...

saya punya beberapa cerita yang berkaitan dengan klaim atau dogma, sesuatu yang mungkin sering kita lakukan kepada orang lain, namun kita tidak sadar bahwa di balik klaim atau dogma tersebut tersimpan buruk sangka kita terhadap orang lain. berikut cerita-cerita yang akan saya sajikan, semoga bermanfaat untuk saya pribadi dan juga untuk orang banyak.

cerita I:
ada seorang murid sma swasta, sebut saja namanya awal. awal adalah anak kelas 11 ips yang tidak banyak neko-neko baik dengan teman-temannya maupun dengan guru-guru di sekolahnya. saking tidak neko-nekonya, tidak banyak guru yang kenal dengan awal, bahkan ada beberapa guru yang bilang bahwa awal anak yang sangat biasa-biasa saja dan hampir tidak punya kelebihan yang bisa dibanggakan.

suatu ketika, ada guru baru yang mencoba untuk tidak akan mengklaim siswa, bahkan untuk tujuan itu, guru tersebut tidak pernah menanyakan siswa terpandai dan terbodoh di setiap kelas, tujuannya hanya satu: agar dirinya tetap adil kepada semua siswa.

suatu ketika, guru baru tersebut harus mendampingi murid-muridnya yang ikut marawis untuk tampil di suatu acara nasional, dan ternyata awal termasuk murid yang tergabung dalam kelompok marawis sekolah. disitu sang guru mencoba mengamati semua murid-muridnya yang tampil begitu sempurna, termasuk juga awal, murid pendiam yang dianggap sangat biasa-biasa saja.

setelah acara tersebut, awal mulai dekat dengan sang guru. awal mulai bercerita tentang hobynya di luar sekolah. awal juga mulai percaya pada sang guru tentang masalah-masalah dirinya dan keluarganya. ternyata, seorang awal murid yang pendiam dan dianggap biasa-biasa saja mempunyai banyak bakat dan kelebihan diantaranya: futsal, marawis, sepak bola, band, dan taekwondo. bahkan awal termasuk anak yang baik dan tidak pernah membantah perintah orang tua. awal juga tipe laki-laki yang begitu setia dengan pacarnya. dia juga sangat setia kawan terhadap teman-temannya.

tidak ada yang mengira bahwa awal adalah anak baik yang mempunyai segudang kemampuan. kemampuan yang merupakan bakat terpendam yang dimilikinya. memang, awal bukan anak yang cerdas yang mempunyai nilai bagus. tetapi tetap saja, kita tidak punya hak mengklaim awal sebagai anak yang bodoh. karena potensi yang dimiliki awal di luar pelajaran, adalah potensi bakat yang harus dihargai dan di dukung, supaya kelak akan memberikan prestasi bagi dirinya dan keluarganya. bahkan tidak menutup kemungkinan, awal akan turut serta mengharumkan nama bangsa indonesia lewat bakatnya.

cerita II:
ada seorang anak smp dengan pakaian tidak rapi bahkwan mukanya sangat muram menyiratkan banyak persoalan yang dideritanya. bajunya dikeluarkan sembarangan, celananya cingkrang, rambutnya di semir merah setengah, memakai gelang dan cincin, juga memakai kalung, dan dia juga sedang memegang rokok yang sedang dinikmatinya.

pemandangan yang sangat memilukan dan pasti orang secara umum akan berfikir bahwa anak tersebut adalah anak nakal yang kurang dididik oleh orang tuanya. bahkan orang secara umum juga akan mengatakan bahwa anak tersebut adalah anak bandel dan badung, dan bahkan kemungkinan tidak punya perasaan baik sedikitpun.

si anak sedang nongkrong ditikungan jalan raya, saat tiba-tiba ada seorang ibu-ibu usia 50th sedang mengendarai motor dengan barang bawaan yang begitu banyak, sehingga si ibu hampir-hampir tidak kelihatan karena tertutup oleh barang-barang yang dibawanya. tiba-tiba, si ibu terjatuh dengan motornya, barang-barangnyapun jatuh berantakan, si ibupun jatuh ke aspal dan kesulitan untuk bangkit.

kira-kira akankah si anak smp tersebut menolong? sangat tidak disangka, anak tersebut bangkit dan membuang rokoknya yang masih panjang, dia langsung menolong si ibu untuk berdiri, dia juga langsung mengangkat barang-barang yang jatuh ke aspal, dan dia juga meminggirkan motor ke trotoar jalan. anehnya lagi, orang-orang di sekitarnya tidak ada satupun yang menolong, kecuali si anak smp tersebut, anak yang dari dandanannya orang langsung mengklaim bahwa dia adalah anak nakal dan badung. ternyata sangat tidak kita nyana, bahwa anak tersebut berhati malaikat dan berkarakter emas.

cerita III:
ada seorang guru baru yang agak pendiam dan memang tidak suka mencampuri urusan orang lain, sehingga guru tersebut terlihat kurang akrab dengan guru-guru lainnya. tetapi guru tersebut berprinsip, bahwa dirinya akan tetap menjaga mulutnya agar tidak membicarakan kejelekan orang lain, seperti apapun kondisinya.

suatu ketika, dia diberitahu sama salah satu temannya, bahwa kemaren-kemaren dirinya digunjingkan oleh salah satu guru lama. karena tidak mendengar langsung, guru baru tersebut tidak ambil pusing dan tetap mecoba untuk tidak berburuk sangka dan mencoba untuk tidak membenci siapapun, termasuk guru yang menggunjingkannya.

keesokan harinya, guru yang menggunjingkan guru baru tersebut datang menemui guru baru tersebut dan bermaksud meminjam uang untuk keperluan mendesak. dengan lapang hati guru baru tersebut meminjami guru tersebut uang yang diperlukannya. dia tetap mencoba untuk selalu berbaik sangka dan selalu berusaha semaksimal mungkin membantu teman yang memang membutuhkan dirinya. tentunya tidak memaksakan diri, tetapi sesuai dengan kemampuannya.

cerita IV:
sutau ketika ada security sekolah yang menyukai seorang guru, awalnya guru tersebut enjoy dan tidak ada masalah dengan security tersebut, karena dirinya berfikir bahwa security tersebut tidak mungkin suka dengan dirinya.

suatu ketika sang guru tersebut tahu, bahwa ternyata security tersebut menyukainya meski security tersebut tidak berani mengungkapkan secara langsung. karena sudah tahu, tiba-tiba guru tersebut menjadi tidak objektif dan cenderung menjauhi sang security tersebut. dia merasa bahwa sikap dan perasaan sang security terlalu berlebihan, sehingga dirinya lebih baik memilih menjauh, dari pada tidak bisa bersikap baik di depan security tersebut.

0 comments:

Post a Comment

 

Site Info

Welcome to my blog, this blog after upgrade theme.

Text

Berjuang Untuk 'Nilai' Copyright © 2009 imma is Designed by Ipietoon for Free Blogger Template @rtNyaDesign Design My Blog