Wednesday, May 09, 2012

Cinta Itu Apa Sih...??

Tuhan,
Jika kau ijinkan ak banyak tanya,
Maka aku akan melontarkan banyak tanya kepada-Mu,
Tapi terlalu lancang sepertinya jika tanya itu terlalu banyak,

Tuhan,
Kenapa terkadang aku begitu lemah?
Tapi sisi waktu lain aku merasa bahwa aku terlalu kuat untuk hidup seorang diri di Jakarta,

Pekerjaan,
Organisasi,
Keseharian,
Pertemanan,
Kuliah,
Dan cinta datang saling bergelayut,.

Masing-masing eksis dengan otoritasnya,
Terkadang jiwa ini dibuat sangat payah olehnya,

Tuhan,
Mengapa musti ada cinta?
Haruskah juga ada benci untuk seseorang yang telah mengkhianati sebuah kesetiaan?
Ah rasanya kata benci adalah kata horor yang akan selalu aku jauhkan dari hidupku yang cuma satu kali,

Tuhan,
Tanpa mengurangi rasa hormatku aku ingin bertanya lagi,
Jika cinta itu membuat manusia terpuruk,
Mengapa Engkau merekahkan
rasa itu dalam jiwa-jiwa rapuh manusia,

Tidak ada jasad bernyawa yang bisa eksis tanpa cinta,
Karena hakikat kehidupan adalah cinta itu sendiri,

Tuhan,
Mohon maaf,
Aku kesulitan menterjemahkan perasaan gundahku,
Ak sendiri hampir tidak paham dengan yang sedang aku jalani,

Yang pasti Tuhan,
Aku ingin menjadi manusia yang menghargai sebuah ketulusan, kesungguhan dan kesetiaan,

Terlalu subjektif jika aku harus menafsir identifikasi orang,
Ak tidak terlalu berani menjustifikasi orang,
Karena justifikasi adalah hak Engkau Tuhan,

Tapi Tuhan,
Jangan bekukan hatiku oleh trauma-trauma subjektif,
Tunjukkan kuasa-Mu,
Yakinkan aku bahwa kapasitas masing-masing orang itu tidak sama,
Sehingga tidak pantas menggeneralisasi bahwa tidak ada kesetiaan dan ketulusan dalam mencinta,

Tuhan,
Kata temanku cinta itu tai kucing,
Tapi aku masih yakin bahwa salah satu keindahan dalam hidup adalah bisa saling mencintai dan dicintai,
Tentu dengan ketulusan dan keikhlasan,
Cinta tanpa kepentingan subjektif,
Yang ada adalah cinta untuk membangun sebuah 'nilai',..

0 comments:

Post a Comment

 

Site Info

Welcome to my blog, this blog after upgrade theme.

Text

Berjuang Untuk 'Nilai' Copyright © 2009 imma is Designed by Ipietoon for Free Blogger Template @rtNyaDesign Design My Blog